Pentingnya Mempelajari Bahasa Arab
Bahasa Arab adalah juga salah satu bahasa terbesar di dunia yang memiliki ribuan akar kata bahasa sehingga melahirkan bahkan jutaan kosakata lebih banyak dibandingkan dengan bahasa-bahasa asing lainnya. Maka tidak heran pula bila bahasa ini termasuk salah satu bahasa tersulit di dunia. Tidak hanya itu, Bahasa Arab juga dituturkan oleh hampir 500 juta orang di dunia serta menjadi bahasa resmi di seluruh negara arab. Begitu penting, bukan?
Bahasa ini memiliki keunikan. Salah satunya penulisannya yang dari kanan ke kiri dibandingkan dengan kebanyakan bahasa-bahasa asing lainnya yang penulisannya dari kiri ke kanan.
Selain itu, Bahasa Arab adalah Bahasa Al-quran di mana Al-quran itu diturunkan dengan menggunakan Bahasa Arab. Kefasihan Al-quran pun tidak tertandingi oleh bangsa Quraisy pada zaman itu. Ilmu-ilmu yang terkandung di dalamnya pun tentu menggunakan Bahasa Arab seperti Tauhid, Sejarah, Fiqih, dan lain sebagainya.
Allah berfirman dalam Surat Yusuf ayat 2 :
إِنَّا أَنْزَلْنَاهُ قُرْآنًا عَرَبِيًّا لَعَلَّكُمْ تَعْقِلُونَ
"Sesungguhnya kami telah turunkan Al-quran dalam Bahasa Arab agar kalian berpikir"
Maka sebagai seorang muslim yang baik, agar bisa memahami syariat Islam berupa Al-quran dan sunnah serta penjelasan para Ulama dengan baik dan benar tentulah wajib baginya berusaha dalam mempelajari bahasa ini.
Sebagaimana Umar bin Khattab pernah berkata :
تعلَّموا العربيةَ؛ فإنَّها من دينِكم
"Pelajarilah Bahasa Arab, sesungguhnya Bahasa Arab itu bagian dari agamamu"
(Masbuqudz Dzahab hal 9 dan Idhahul Waqf wal Ibtida')
Syaikhul Islam Ibnu Taimiyah pernah berkata :
"Sesungguhnya ketika Allah menurunkan kitab-Nya dan menjadikan Rasul-Nya sebagai penyampai risalah (Al-quran) dan hikmah (As-sunnah) serta menjadikan generasi awal agama ini berkomunikasi dengan Bahasa Arab. Maka tidak ada jalan lain dalam memahami dan mengetahui ajaran Islam kecuali dengan Bahasa Arab. Oleh karena itu, memahami Bahasa Arab merupakan bagian dari agama. Keterbiasaan berkomunikasi dengan Bahasa Arab mempermudah kaum muslimin memahami agama Allah dan menegakkan syiar-syiar agama ini, serta memudahkan dalam mencontoh generasi awal dari kaum Muhajirin dan Anshar dalam keseluruhan perkara mereka."
(Iqtidha' Shirathil Mustaqim hal 162)
Dari sini kita bisa simpulkan bahwasannya Bahasa Arab betul-betul penting bagi seorang muslim untuk mempelajarinya selain hanya berkomunikasi dengan orang-orang arab, namun juga untuk mempelajari serta menerapkan syariat-syariat Islam secara menyeluruh di mana hal-hal tersebut ditulis dan dijelaskan secara original dengan Bahasa Arab.
Belum ada Komentar untuk "Pentingnya Mempelajari Bahasa Arab"
Posting Komentar